Arsip

Archive for 14 Februari 2015

Mau Beneran Jadi Spider-Man Atau Enggak, Iko Uwais Emang Layak Disebut Sebagai Aktor Film Laga Internasional. Ini Alasannya!

Dengan kembalinya franchise Spider-Man ke pangkuan Marvel, wacana mengenai siapa yang akan menjadi Peter Parker a.k.a. Your friendly neighborhood Spider-Man mulai merebak di Hollywood sana. Kita, penggemar dari Indonesia, yang selama ini nerima-nerima aja ketika disodorin Tobey Maguire dan Andrew Garfield, kali ini dilibatkan juga untuk ikut bersuara. Gara-gara artikel dari Ethan Anderton ini, Iko Uwais disebut layak dipertimbangkan oleh Marvel & Sony untuk memerankan Manusia Laba-Laba versi baru dalam beberapa tahun ke depan.

Keputusan siapa yang bakal bergelantungan di kota New York di film berikutnya emang urusan mereka yang di studio sana. Tapi gak ada salahnya kalau kita coba membeberkan kualitas apa yang menjadikan Iko Uwais gak hanya layak jadi Spider-Man tapi juga layak main di film-film action kelas dunia.

 

1. Latar belakang Iko pada seni bela diri akan memudahkan sutradara film laga manapun untuk mengarahkan film

Punya latar belakang

Sutradara mana yang gak mau aktonya sudah bisa berantem dan berani banting badan sebelum filmnya sendiri dibuat? Dengan Iko gak perlu lagi ada latihan berbulan-bulan sebelum produksi di mulai. Datang, akting, shoot dan edit. Beres!

 

2. Tidak hanya jago (akting) berkelahi, Iko juga dikenal sebagai koreografer adegan laga

Menata adegan bareng Yayan Ruhiyan.

Kalau dihitung-hitung ‘kan bujet bikin film bisa hemat hehehe.

 

3. Khusus untuk memerankan karakter Spidey yang gesit dan lincah, Iko Uwais sudah membuktikan kecepatan yang ia miliki di The Raid 1 & 2

Agility

Tanpa bantuan CGI, ketangkasan tangan dan kaki Iko di dua film The Raid memperlihatkan bahwa dia gak hanya kuat tapi juga punya speed.

 

4. Meski udah berkepala tiga, wajah Iko gak terlihat tua-tua amat, kok.

Gak tampak tua

Kamu aja pasti kaget mengetahui bahwa usianya sudah menginjak angka 32 tahun bulan Februari ini.

 

 

5. Untuk menjadi aktor laga internasional, Iko Uwais menyimpan modal yang gak dimiliki aktor lain: Pencak Silat

Modal silat

Ketika Bruce Lee datang ke panggung internasional dengan Kung-fu, mereka yang di Barat sana tercengang kagum karena belum melihat seni bela diri seperti ini sebelumnya. Sekarang, Iko punya modal yang juga belum terlalu dikenal Hollywood sebelumnya, Silat.

 

6. Sama seperti Jackie Chan yang membawa nama Hong Kong ke Hollywood, Iko Uwais berpeluang menjadi wakil Indonesia di panggung film laga dunia

Bawa silat ke Sundance

Kita semua optimis dia bisa mencapai level setingkat Jackie Chan.

 

7. Banyak juga sih yang meragukan kemampuan bahasa Ingrris Iko. Tapi dia kan orang Indonesia, masa kamu berharap dia cas-cis-cus Benedict Cumberbatch?

Mana yang ngomongin guwe?!

Di awal karir Hollywood-nya, logat Arnold Schwarzenegger juga gak bagus-bagus amat, wajar karena dia dari Austria. Bahasa Inggris Jackie Chan juga gak sempurna sampe sekarang, tapi filmnya tetap laku kan?

 

8. Lagi pula keterlibatan Iko di film Star Wars Episode 7 harusnya mematahkan anggapan bahwa iko gak bisa bahasa Inggris

Terlibat di Star Wars

Iko juga diisukan terleibat sebagai pemain/koreografer di Star Wars: The Force Awakens dan juga film Beyond Skyline. Tuh, 2 film asing sekaligus. Doi juga pernah beradu akting dengan Keanu Reeves di film Man of Tai Chi. Masih kurang yakin? Mending liat video wawancara Iko di red carpet Sundance Festival dulu deh. Not bad, eh?

 

9. Namun ditengah gencarnya pemberitaan soal Spider-Man, Iko Uwais tetap rendah hati. Duh, jarang-jarang ada aktor laga ada yang humble.

Tetap merendah

Enggak lah, masih banyak banget yang lebih punya skill dan jago dalam berakting. Masih banyak yang lebih pantas.

Iko Uwais kepada CNN Indonesia

Terserah Iko Uwais bakal jadi pemeran Spider-Man beneran atau nggak, itu semua baru sebatas rumor dan keputusan tetap diambil oleh produser-produser film di sana. Tapi dari secuil penjabaran kualitas-kualitasnya di atas, setidaknya kita sudah bisa menasbihkan dirinya sebagai aktor laga kelas dunia. Fighting! 

sumber

10 Cara Bijak Mengelola Gaji Agar Rasa Lelahmu Bekerja Tidak Ludes Tanpa Makna

Keriangan dari bekerja tentu tak bisa dipisahkan dari rasa puas setiap menerima gaji masuk ke rekening. Rasanya bangga melihat hasil kerja sendiri dihargai, senang rasanya mengetahui diri ini sudah bisa menghasilkan uang sendiri.

Selepasnya keinginan bersenang-senang pun bergelora. Ingin beli gawai terbaru, ingin makan enak setiap waktu, sampai ingin traveling ke tempat yang selama ini paling gatal dituju rasanya tak lagi bisa menunggu. Hasilnya sebelum akhir bulan tiba gajimu sudah ludes tak tahu ke mana.

Nah, agar tragedi kehabisan uang sebelum tanggal gajian datang tak lagi terjadi kali ini Hipwee akan memberimu beberapa langkah mengelola gaji yang bisa kamu terapkan mulai hari ini. Mau tahu apa saja tips-nya? Baca artikel ini selengkapnya!

 

 

1. Langkah pertama adalah belajar meredam rasa. Jangan pernah merasa kaya setiap uang gaji baru tiba. Gaji itu semu dan sementara, masih banyak kebutuhan yang harus dibayar di ujung sana

jangan merasa kaya

Setelah menerima uang bulanan ingat kembali bahwa uang yang kamu dapat ini tidak mungkin akan seterusnya utuh dan bisa digunakan untuk foya-foya. Kamu masih memiliki utang, cicilan, tabungan serta kebutuhan lain yang harus dipenuhi. Selalu tanamkan di lingkar kepala bahwa uang ini tidak menjadikanmu kaya karena sifatnya yang hanya sementara.

Setiap kamu mendapatkan notifikasi bahwa transaksi transfer gaji sudah sukses dilakukan tanamkan pola pikir bahwa uang ini harus dibelanjakan bagi kebutuhan-kebutuhan mendesak. Langsung kurangi gajimu dengan tagihan uang kost, tagihan listrik, belanja kebutuhan pribadi, sampai uang makan bulan ini. Kalau perlu tarik uang sesuai nominal kebutuhan dan masukkan dalam amplop terpisah.

Hal ini bisa meredam keinginan untuk langsung menghabiskan gaji dalam sekejap pun kamu juga akan berpikir ulang sebelum bergaya hidup mewah.

 

 

2. Selalu anggarkan uang untuk menabung di awal bulan. Jangan lupa juga mencatat pengeluaran setiap kebutuhan. Dengan begini rencana menabung akan bisa jadi kenyataan

catat pengeluaranmu

Membuat anggaran tiap bulan merupakan langkah jitu supaya bisa mengendalikan pengeluaranmu. Hal pertama yang harus kamu tuliskan di rencana pengeluaran per bulan adalah anggaran menabung. Kamu bisa menyisihkan sekitar 10% gajimu untuk ditabung. Selain menetapkan anggaran, kamu juga perlu mencatat dan mengumpulkan nota belanja setiap kali kamu berbelanja kebutuhan. Hal ini akan membantu mengendalikan besaran pengeluaranmu serta menekan keinginan untuk membeli hal-hal yang tidak tertulis di anggaran.

Misal besaran gajimu Rp 2.500.000

Simulasi anggaran tiap bulan.

10% untuk ditabung Rp 250.000

10% untuk tabungan orang tua Rp 250.000

40% pengeluaran rutin Rp 1.000.000

10% pengeluaran pribadi Rp 250.000

30% utang atau cicilan atau kebutuhan tak terduga (bila tidak terpakai, masukkan ke rekening tabungan) Rp 750.000

 

 

3. Buat rekening khusus untuk menabung. Pilih bank dengan potongan biaya administrasi yang rendah dan tak usah buat kartu ATM

buat rekening khusus untuk menabung

Kamu bisa membuat dua macam rekening dengan Bank berbeda untuk membantumu mengelola uang bulanan. Kamu bisa menggunakan rekening dengan biaya administrasi bulanan yang rendah serta tidak memiliki fasilitas kartu ATM.

Jangan tergoda mengutak-atiknya untuk kebutuhan sehar-hari, sebab rekening ini hanya digunakan khusus untuk menabung. Tanpa potongan bulanan yang mencekik uangmu bisa bertahan dalam nominal aslinya dalam jangka waktu lama. Sedang tanpa fasilitas kartu ATM, akan membantumu untuk tidak sewaktu-waktu menarik uang tabungan.

 

 

 

4. Tetapkan target mingguan pengeluaran. Bawa uang kas saja secukupnya supaya tak tergoda belanja macam-macam

Bawa uang tunai!

Jika membuat anggaran dirasa kurang cukup kuat untuk mengendalikan pengeluaran bulanan, kamu bisa memberi target pengeluaran mingguan. Dengan metode ini kamu hanya mengisi dompet dengan uang yang besarannya sesuai dengan target mingguannya. Sehingga kamu tidak bolak-balik menarik uang melalui mesin ATM. Hal ini bisa membantumu untuk semakin hemat karena kamu secara tidak langsung merasa bahwa uang yang kamu miliki hanyalah uang yang ada di dompetmu saja.

Semisal,

Besar anggaran untuk keperluan rutin per bulannya Rp 1.000.000

Besar uang per minggu yang BOLEH ada di dompetmu : Rp 1.000.000 : 4 = Rp 250.000

 

 

5. Museumkan kartu ATM-mu. Dengan begitu kamu tak lagi bisa gesek kanan-kiri untuk kebutuhan yang sebenarnya tak begitu prlu

kartu ATM

Kartu ATM memang terkadang bermanfaat namun bisa juga berubah menjadi merugikan. Kamu bisa membawanya apabila kamu memang tidak yakin bahwa uang yang ada di dompet cukup dan bisa juga sebagai jaga-jaga apabila membutuhkan dana tak terduga. Namun, bila kamu pergi berbelanja atau sedang pergi bersama teman untuk sekedar nongkrong atau cuci mata di mall, alangkah baiknya apabila kamu tidak membawa kartu ATM di dompetmu. Karena kamu akan tergiur untuk menarik uang lebih demi membeli barang yang tidak bermanfaat hanya karena sedang lapar mata.

 

 

6. Sebisa mungkin hindari godaan untuk kredit barang. Di awal kesannya memang ringan, tapi cicilan akan tetap terasa memberatkan

hindari kredit yang memberatkan

Kamu juga bisa menghindari untuk mengambil cicilan barang-barang yang memiliki beban cicilan yang tidak terjangkau kantongmu. Atau cicilan barang yang sebenarnya tidak begitu perlu. Gawai baru, motor baru, sampai alat elektronik yang sebenarnya masih bisa tergantikan dengan barang terdahulu.

Ini merupakan cara ampuh supaya kamu tidak boros atau tidak kehabisan uang di akhir bulan. Jika kamu memang berniat untuk mencicil, kamu bisa mengambil cicilan dari barang yang memang paling kamu butuhkan, sesuai anggaran dan dengan bunga yang rendah.

 

 

7. Cari teman gaul yang gaya hidupnya sederhana. Mereka yang lebih memilih ke angringan dibanding ke cafe mahal, mereka yang tahu cara bersenang-senang tanpa perlu menghamburkan uang

nongkrong di tempat biasa

Memiliki teman nongkrong dengan kemampuan ekonomi yang biasa-biasa saja atau bahkan di bawah kita merupakan hal penting dalam pengendalian pengeluaran. Hal ini akan ikut mengendalikan sifat konsumtif dalam diri. Bahkan, kamu juga bisa turut ikut berhemat karena kamu akan terbiasa nongkrong di tempat yang biasa saja dan bukan cafe atau resto mahal yang cukup menguras kantong.

 

 

8. Bersenang-senang dengan uang hasil kerja sendiri itu sah-sah saja. Tapi buatlah tema bersenang-senang bulanan agar pengeluaranmu tetap terencana

foya-foya boleh tapi asal bisa mengendalikan

Kamu memiliki hak untuk menggunakan uang hasil jerih payahmu demi kesenangan diri sendiri. Hitung-hitung sebagai penghargaan terhadap diri sendiri yang sudah bekerja keras dalam satu bulan ini. Hal ini juga bisa membuatmu terus semangat dalam bekerja karena kamu bisa merasakan uang dari hasil keringat sendiri.

Namun, yang perlu diingat kamu harus bisa mengendalikan foya-foyamu ini. Untuk membuat kegiatan foya-foyamu ini tetap berada di bawah kendali, kamu bisa memberikan tema bulanan yang selalu berbeda-beda.

Simulasi foya-foya yang terkendali:

Bulan Februari = Rp 250.000 untuk belanja baju

Bulan Maret = Rp 250.000 untuk makan enak di tempat mahal

Bulan April = Rp 250.000 untuk belanja kosmetik

dan begitu seterusnya

 

 

9. Selalu simpan recehanmu di dalam satu dompet khusus. Saat uang sudah benar-benar tiris tabungan receh ini bisa jadi dewi penyelamatmu

dompet receh

Jangan pernah sepelekan uang receh yang kamu punyai. Kumpulkan uang receh ke dalam satu dompet khusus. Recehan ini akan sangat berguna di saat kamu membutuhkan uang kecil untuk parkir ataupun untuk membeli sesuatu. Hal ini akan mencegahmu untuk memecahkan uang besar yang kamu punya. Dengan begitu kamu juga bisa makin hemat karena keinginan untuk membelanjakan uang dalam pecahan besar bisa lebih dikendalikan daripada ketika kamu memiliki banyak ribuan di kantong celana.

 

 

10. Sebagai pembangkit semangat sisihkan 10% dari uang gajimu per bulan demi kebutuhan orangtua. Kelak ketika mereka sudah sakit-sakitan dan harus dibantu, kamu bisa menggunakan uang simpanan itu

ingat orangtua

Untuk membuatmu mampu hidup hemat dan benar-benar mengencangkan ikat pinggang, kamu bisa menanamkan pemahaman di kepala bahwa kamu juga harus menyisihkan pendapatan untuk orangtua. 10% gajimu harus dialokasikan demi tabungan untuk orangtua.

Hal ini bisa sangat berguna, karena nantinya apabila orangtuamu jatuh sakit atau membutuhkan dana mendadak kamu mempunyai cukup uang yang memang dialokasikan untuk membantu mereka.

 

 

Yuk, mulai hidup hemat dan bijak mengelola keuangan sendiri mulai dari sekarang!

sumber

Sebelum Yakin Mau Berbisnis Dengan Sahabat Sendiri, Pastikan Kalian Sudah Mempersiapkan 8 Hal Ini

Memiliki usaha bersama teman memang terdengar menyenangkan. Sudah kenal luar-dalam, nyaman bersama, dan rasa saling percaya nampaknya cukup sebagai modal utama. Namun benarkah hanya kedekatan personal saja yang diperlukan dalam membangun sebuah usaha yang sukses?

Jika ingin sukses tandem dengan sahabat sendiri ternyata ada hal-hal lain yang harus kalian miliki. Kamu perlu partner yang betul-betul bisa diajak “berlari” bersama membangun keberhasilan, kalian juga perlu menyingkirkan ego pribadi demi tujuan bersama. Belum lagi keberanian untuk menyingkirkan rasa tidak enak saat sedang membicarakan urusan modal dan kemajuan usaha.

Sebelum gegabah memulai usaha dengan sahabat sendiri, berikut ini Hipwee menuliskan 8 hal yang wajib kamu waspadai ketika memutuskan membangun bisnis dengan mereka:

 

 

1. Jangan terlalu terlena dengan segala persamaan. Justru keberhasilan bisnismu akan ditentukan dari cara berpikir yang beragam

Kesamaan karakter tidak selamanya baik

Salah satu syarat untuk seseorang bisa bersahabat dengan orang lain adalah kesamaan karakteristik. Mulai dari hobi, sifat,atau prinsip hidup. Ya kecocokanmu dengan teman satu geng mungkin menimbulkan ide untuk membangun usaha bersama. Hal yang terbayang di kepalamu adalah nuansa bisnis yang menyenangkan dan menguntungkan. Keseruan pertemanan, ingin ditransformasikan ke dalam bentuk usaha yang juga memenuhi pundi-pundi tabungan.

Namun sayangnya, kesamaan sifat, cara pandang, atau prinsip tersebut tak lantas berimbas baik ketika kalian berencana untuk membangun usaha. Untuk membangun bisnis yang berhasil, kamu memerlukan ide yang “kaya” dan terkadang “gila” di mana hal tersebut tidak selalu ada pada teman baikmu. Kalian yang berteman akrab cenderung memiliki pola pikir yang sama sehingga hal tersebut kurang memadai untuk menjadi modal membuat usaha yang maksimal.

 

 

2. Tingalkan rasa tak enak hati saat harus menegur teman karena dia kurang profesional. Pilih mana: canggung sementara, atau usaha kalian malah bubar?

tidak enak menegur teman

Kalian adalah teman yang saling mendukung satu dengan yang lainnya. Bagi kalian apapun kesalahan teman adalah hal yang bisa ditolerir mengingat mencari teman yang cocok luar dalam itu sulit. Rasa sayang kepada sahabat tersebut menjadiingredients yang tak pas dalam membangun usaha. Ketika d iawal perjanjian kalian telah membagi tugas, dalam perjalanannya bisa jadi temanmu bersikap tak profesional.

Namun karena merasa tak enak, kalian pun enggan untuk menegur. Alhasil usahamu hanya berjalan begitu saja tanpa perkembangan berarti. Jika sudah begini bukan tak mungkin usaha yang telah dirintis bersama bisa bubar di tengah jalan. Berbisnis dengan teman memang selalu menarik untuk dilakukan, namun jika kamu tak bisa menerima risikonya lebih baik pikirkan ulang.

 

 

3. Membuka bisnis bersama berarti berani menghadapi semua kemungkinan yang ada. Jika ada perselisihan visi dan misi, sudahkah kalian cukup bisa berbesar hati?

beda visi misi

Kamu mungkin  adalah seorang pebisnis yang memimpikan punya usaha sebesar Steve Jobs atau Bill Gates yang berorientasi pada keberhasilan jangka panjang. Goalbisnismu tidak hanya bagaimana menjual barang tapi juga bagaimana barang tersebut memuaskan pelanggan. Kualitas produk menjadi hal terpenting selanjutnya. Karena itulah, buatmu sangat penting untuk merancang sebuah produk sebaik mungkin sebelum akhirnya produk tersebut dilempar ke pasaran.

Visi berbeda bisa saja ada di kepala temanmu. Baginya tidak perlu muluk-muluk membangun keberhasilan jangka panjang. Tidak perlu terlalu berorientasi pada hal mendetail tentang produk, baginya yang penting produk tersebut disukai meski mungkin sifatnya hanya tentatif.  Perbedaan seperti inilah yang wajib kamu pertimbangkan. Sudahkah kalian memiliki visi dan misi yang telah disepakati berdua?

 

 

4. Serikuh apapun rasanya, urusan uang tetap harus dibicarakan bersama. Jika memang serius membuka usaha bersama mulai sekarang belajarlah untuk jadi partner yang lebih fair dan terbuka

uang adalah masalah yang sensitif

Selain soal visi misi bisnis, risiko lainnya yang juga menunggu adalah soal uang. Diakui atau tidak, uang menjadi masalah yang cukup sensitif. Mungkin dalam pikiranmu, kamu terbiasa meminjam uang kepada sahabatmu dan begitu pun sebaliknya. Tidak ada perkelahian yang terjadi saat dia atau kamu lupa mengembalikan uang yang dipinjam tersebut.

Tapi ingat, hal tersebut bisa saja dihindari karena jumlah uang yang dipinjamkan tidaklah terlalu besar. Bagaimana jadinya kalau kita bicara bisnis yang menyangkut nominal tak sedikit? Ada banyak contoh kasus persahabatan yang bubar karena masalah uang.

 

 

5. Walau selama ini kemana-mana bersama objektivitas terhadap satu sama lain harus tetap teruji. Kalian harus siap dikritisi oleh orang terdekat, yaitu sahabat sendiri

sulit objektif

Mungkin kamu dikenal sebagai orang yang cukup objektif mengomentari setiap pekerjaan orang lain kalau dirasa hasilnya belum maksimal. Namun ketika pekerjaan tersebut adalah hasil temanmu, sikap objektif bisa jadi berkurang. Tak bisa dipungkiri, kedekatan emosional di antara kalian membuat rasa ingin melindungi dan menghargai perasaan seringkali lebih besar. Kamu mau tidak mau berusaha menolerir kesalahan-kesalahannya.

Hal tersebut bisa juga terjadi pada kamu. Disaat performamu menurun, dia pun enggan menegur dengan alasan kamu adalah temannya. Padahal dalam bisnis, kamu harus bisa bersikap profesional jika ingin mempertahankan usaha tersebut. Di sisi lain, beban emosional kedekatan kalian, membuat hal tersebut terasa sulit dipertahankan.

 

 

6. Dalam bisnis segalanya bisa terjadi. Kalian harus siap ketika konflik usaha mulai menggerogoti ikatan persahabatan yang sudah terjalin selama ini

bisa merusak jalinan pertemanan

Dalam bisnis segalanya bisa terjadi. Senang atau tidak senang, dalam perjalanan bisnis kamu pasti akan menjumpai kerikil tajam. Mulai dari mengalami kerugian, ditipu orang, produk gagal di pasaran, dan lain sebagainya. Masalah-masalah yang terjadi tersebut bukan tak mungkin membuat hubungan pertemanan kalian memanas.

Hal terparah adalah ketika kalian tak bisa menyelesaikan permasalahan tersebut dan justru berakhir pada permusuhan. Mendirikan usaha bersama teman sendiri memang terdengar menyenangkan, namun di balik rasa senang itu ada konsekuensi yang sepatutnya terlebih dahulu kalian ketahui.

 

 

7. Beranikan diri untuk menolak ide yang tidak layak dieksekusi. Jangan pernah membiarkan rasa tidak enak jadi penyebab utama yang membuat bisnis kalian mati suri

ide dari teman

Kamu yang punya hubungan emosional dengannya menjadi pihak yang sulit bersikap objektif. Ini manusiawi tapi tak baik jika diterapkan pada bisnis.Ketika kamu atau temanmu tersebut melontarkan ide, terkadang mungkin secara logika  itu bukanlah ide yang baik atau menarik. Namun karena rasa tak enak tadi, akhirnya kalian pun “terpaksa” mengiyakan sumbangan pikiran tersebut. Pada dasarnya permasalahan terbesar berbisnis dengan teman adalah karena ada beban kedekatan perasaan yang harus ditanggung.

 

 

8. Sebagai pemimpin di bisnis sendiri kalian harus belajar jadi pribadi yang teguh pada prinsip yang diyakini. Walau pada sahabat sendiri, kalau sudah urusan kemajuan usaha maka tak boleh ada kompromi

sulit menegur karena merasa teman

Seperti telah Hipwee sebutkan, bisnis bersama teman mendatangkan konsekuensi rasa tak enak untuk menegur. Imbasnya adalah bukan tak mungkin pelanggaran kedua, ketiga, dan selanjutnya terus dilakukan. Padahal demi menciptakan bisnis yang mumpuni kamu tidak boleh berkompromi dengan masalah-masalah seperti ini. Karena alasan tersebutlah sebaiknya kamu mempertimbangkan lagi ketika ada rencana berbisnis dengan teman sendiri.

 

Memiliki usaha bersama teman adalah ide menarik yang sayang untuk dibiarkan begitu saja. Kedekatan di antara kalian menambah kenyamanan untuk mengobrolkan segalanya. Namun untuk membangun usaha yang baik segala faktor jelas haruslah dipertimbangkan sebaik mungkin.

 

Tulisan ini terinspirasi dari laman LifeHack, artikel asilinya bisa lihat di sini.

 

Featured Image by: www.vnews.com

sumber

Ribuan Mahasiswa Kolombia Demo Tanggalkan Semua Pakaiannya Tuntut Jaminan Pendidikan

14 Februari 2015 1 komentar

Mahasiswa zaman sekarang sungguh makin berani dalam menyuarakan tuntutan mereka kepada pemerintah. Hal yang ekstrem bisa dilihat dalam aksi demo para mahasiswa di Amerika Selatan.

 

Demo mahasiswa kolombia

Walau demo mereka ekstrem, namun mereka santun dan tidak membuat kerusuhn

 

Ribuan mahasiswa dan pelajar Kolombia menggelar aksi demonstrasi di ibukota Medellin. Bukan demo biasa yang mereka lakukan melainkan demontrasi ekstrem. Mereka menanggalkan seluruh pakaiannya ketika melakukan demo pada 16 Oktober 2014 lalu.

 

Mahasiswa Kolombia

Ribuan mahasiswa melakukan long march di ibukota Kolombia, Medellin

 

Demo Mahasiswa Kolombia

Mereka menyuarakan tuntutan agar pemerintah Kolombia menjamin akses pendidikan bagi seluruh kalangan masyarakat

 

Para mahasiswa dan pelajar tersebut menyuarakan tuntutan agar pemerintah memperhatikan pendidikan dan menjamin agar disediakan jaminan pendidikan agar semua kalangan dapat mengakses pendidikan yang bermutu.

 

Demo Mahasiswa Kolombia

Salah seorang mahasiswi ini sedang beradu argumen dengan polisi. Walau demo mereka ekstrem, namun tidak ada kerusuhan yang meletus

 

Sebelumnya dalam waktu yang nyaris berdekatan, demo serupa juga terjadi di ibukota Chile, Santiago. Hebatnya, walau mereka melakukan demo seekstrem ini namun mereka tidak rusuh seperti demo mahasiswa di Indonesia.

(Reuters, India Times, Merdeka)